Tuesday, May 1, 2012

May Day ! Mayday ! May Day !

Buruh bersatu tak bisa dikalahkan !

Apa yang mereka perjuangkan adalah masa depan kelas pekerja tempat ekonomi negara menggantungkan nyawa. Ditindas ketidakberdayaan pada kuasa tak terkalahkan para juragan, para buruh bermandi peluh tanpa perlawanan. Mereka tidak takut, hanya menurut untuk memastikan isi perut. 

Mereka adalah yang Marsinah perjuangkan hingga mati tenggelam di jalanan.

Tetap termarjinalkan dan semua yang dihadapi kini adalah kerja rodi yang telah berevolusi. Senin sampai Jumat bekerja berat tetap sok kuat agar besok tak dipecat. Sabtu jangan senang dulu, akhir pekanmu selalu lembur melulu. Gaji cuma satu setengah juta uang lembur tiga puluh ribu per hari saja, terdengar sempurna untuk juragan sejahtera nan kaya raya. 

Outsourcing adalah seperti memerah susu sapi yang harus siap mati, entah kini esok hari atau akhir bulan nanti. Tanpa dukungan dan perlindungan, apa yang bisa diharapkan dari perlawanan pada UU Perburuhan? Tanpa usaha dan hasil kerja nyata, Partai Buruh hanya fatamorgana fana dengan kelas pekerja sebagai komoditi politik mereka belaka.

Click and Play !

Everybody's talking about revolution
Everybody's talking about smash the state
Sounds to me like the final solution
Right wing, left wing, full of hate

We don't wanna fight

Because you tell us to
So watch your back when you attack us
'Coz we might just turn on you.

Things get worse with every hour

The future fades into the past
All they want is total power
Climbing on the backs of the working class.

We don't wanna be part of no new religion

We don't need a boot and a switchblade knife
We don't wanna be part of a political dream
We just wanna get on living our lives


( Cock Sparrer - Watch Your Back )

Ditambah dengan buruh migran yang pulang ke kampung halaman berkain kafan, faktanya kelas pekerja adalah romusha pembangunan dan tumbal kesejahteraan. Perjuangan melawan kekuasaan juragan dan UU Perburuhan semoga tak menjadi perlawanan tak berakhiran. Sejahtera! Sejahtera! Sejahtera! Mereka adalah roda Pra-Sejahtera yang tanpanya bensin pengusa dan juragan kaya takkan berarti apa-apa.


Sejak sembilan tiga Marsinah tak bernyawa, waktu terus berjalan dan kemudian, 
Buruh bersatu tak bisa dikalahkan ?

No comments:

Post a Comment